Copy, Cut, Delete File di Terminal Linux


Sering kita melupakan hal-hal yang mendasar pada perintah di Terminal Linux, seperti Copy, Cut, Delete file, dan selalu mencari ulang di internet. Posingan ini sebagai pengingat untuk saya sendiri, dan semoga bermanfaat juga untuk teman-teman yang membaca tutorial ini.

Copy File

Tanpa banyak teori, kalau kita ingin copy-paste file di Linux maka syntaxnya adalah:
cp asal tujuan
Misalnya kita copy satu file dengan nama index.html yang berada di folder /home/codingrain ke folder /var/www
cp /home/codingrain/index.html /var/www/index.html
Nama file tujuan tidak harus sama dengan asalnya. Bisa juga anda namakan index_baru.html

Untuk copy beberapa file dalam satu direktori:
cp file1 file2 file3 /home/codingrain
Jika ingin copy semua file yang ada dalam satu direktori:
cp * /home/codingrain

Cut File

Sama dengan perintah copy, untuk memindahkan (cut) file kita menggunakan perintah:
mv asal tujuan
Misalnya kita ingin memindahkan sebuah file dengan nama codingrain.php dari folder /media ke folder /home
mv /media/codingrain.txt /home/codingrain.txt
Nama file tujuan juga tidak harus sama dengan asalnya. Bisa anda namakan codingrain_baru.php

Untuk cut beberapa file dalam satu direktori:
mv file1 file2 file3 /home/codingrain
Jika ingin cut semua file yang ada dalam satu direktori:
mv * /home/codingrain
Dengan perintah mv kita juga bisa mengganti nama (rename) file, dengan perintah:
mv codingrain.txt codingrain_baru.txt

Delete File

Perintah untuk menghapus sebuah file sebagai berikut:
rm namafile.tar
Misalnya kita ingin menghapus sebuah file dengan nama coding.txt yang berada di folder /media, perintahnya dalah:
rm /media/coding.txt
Untuk menghapus beberapa file dalam satu direktori:
rm /media/file1.txt file2.php file3.html
Jika ingin menghapus  semua file yang ada dalam satu direktori:
rm * 

Baca Juga : Copy, Cut, Delete Folder di Terminal Linux


Komentar